Tips Menyimpan Kue Kering Agar Tahan Lama

Tips Menyimpan Kue Kering Agar Tahan Lama

Tips Menyimpan Kue Kering Agar Tahan Lama

Lebaran sebentar lagi, Lebaran sebentar lagi ~. Foodspoters, Lebaran adalah salah satu momen yang paling dinanti oleh seluruh umat muslim di dunia. Umumnya, momen Lebaran ini diisi oleh berbagai kegiatan seperti bermaaf-maafan, kumpul keluarga dan bersilaturahmi dengan kerabat. Nah, untuk menyambut para kerabat yang ingin bersilaturahmi, kita harus menyiapkan berbagai hidangan. Salah satu hidangan yang wajib ada adalah kue kering. Namun, jika tak disimpan dengan baik, kue kering mudah sekali berjamur, lho. Terus gimana dong cara menyimpan kue kering agar tahan lama?

Jangan khawatir, nih, foodspot kasih tips menyimpan kue kering agar tahan lama dan tetap enak.

Simpan di Wadah Bersih dan Tertutup

Foodspoters, tips menyimpan kue kering agar tahan lama yang pertama adalah wadah yang bersih dan tertutup. Saat menyimpan kue kering, pastikan wadah yang digunakan adalah wadah yang kering dan bersih. Karena, wadah yang basah atau lembab dan kotor adalah pemicu utama tumbuhnya jamur pada kue kering. Selain itu, wadah yang digunakan pun harus tertutup rapat agar kue kering tahan lama. Hal ini dilakukan agar kue terhindar dari udara dan kotoran dari luar dan mencegah kue jadi melempem atau lembab.

Simpan di Freezer

Cara selanjutnya untuk menyimpan kue kering agar tahan lama adalah dengan memasukkannya ke freezer. Sebelum memasukkan kuenya ke dalam freezer, pastikan wadah yang digunakan adalah wadah yang tertutup rapat, ya. Udara dingin di freezer dapat mencegah pertumbuhan jamur pada kue kering. Saat ingin mengonsumsi, diamkan terlebih dahulu kue kering yang sudah dibekukan selama beberapa menit.

Simpan Kue Saat Sudah Dingin

Mungkin terlihat sepele, tapi membiarkan kue kering dingin terlebih dahulu sebelum disimpan ternyata sangat penting, lho.  Hal ini dilakukan untuk memastikan kue benar-benar kering sebelum disimpan. Karena, kue yang masih lembab akan memicu pertumbuhan jamur dan kue menjadi tidak tahan lama.

Simpan di Wadah yang Sesuai

Berdasarkan kelembabannya, kue kering dapat dibagi menjadi dua jenis. Kue kering bertekstur renyah dan kue kering yang bertekstur lembut. Kue bertekstur renyah contohnya adalah kue kastengel, sagu keju dan kuping gajah. Sedangkan, kue bertekstur lembut contohnya adalah kue nastar dan soft cookies. Kue kering bertekstur lembut bisa kamu simpan di toples plastik yang tidak terlalu tinggi dengan tutup. Untuk kue kering bertekstur renyah, sebaiknya disimpan di toples kaca yang kedap udara. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari masuknya udara ke dalam toples dan membuat kue kering menjadi lebih lembek. Masuknya udara ke dalam toples juga mempercepat pertumbuhan jamur pada kue. Supaya kue keringmu tahan lama, simpan di tempat yang sesuai, ya.

Nah, itulah empat tips yang bisa kamu lakukan saat menyimpan kue kering agar tahan lama. Jika disimpan dengan benar, kue kering-kue kering tersebut bisa bertahan 1 hingga 2 bulan, lho!


Udah tahu soal foodspot belum? foodspot merupakan portal katering terlengkap di Indonesia. Dengan foodspot, kamu bisa terhubung dengan ratusan katering rumahan dan restoran terkemuka. Kebutuhan katering besar untuk makan harian kantor, acara ulang tahun, pernikahan, atau bahkan arisan bisa disediakan oleh foodspot dalam satu kali pemesanan, lho!

Leave a Reply

Back To Top