Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Sebelum membahas manfaat natto, kamu sudah tahu belum apa itu natto? Sudah pernah mencobanya, Foodspoters? Natto adalah makanan tradisional Jepang yang terbuat dari kacang kedelai. Pembuatannya melalui proses fermentasi sederhana menggunakan bubuk spora natto. Kacang kedelai pertama direndam dan direbus untuk kemudian diinokulasi dan diinkubasi. Berbeda dengan tempe yang padat, natto memiliki tekstur yang lengket dan bau yang khas. Biasanya, natto disajikan bersama nasi dan diberikan tambahan kecap dan mustard. Dibalik semua itu, ternyata terdapat banyak manfaat natto untuk kesehatan, lho. Penasaran apa saja? Yuk, simak 6 manfaat natto untuk kesehatan berikut ini!

Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Manfaat natto yang pertama adalah dapat meningkatkan kesehatan pencernaan karena memiliki kadar probiotik yang tinggi. Probiotik sendiri dapat meningkatkan kesehatan usus dan mencegah terjadinya masalah pada usus. Kandungan Bacillus subtilis, hasil fermentasi pada natto, berguna untuk mengobati peradangan pada usus besar. Selain itu, kadar probiotik pada natto juga dapat membantu mengatasi masalah pencernaan lain seperti diare. 

Meningkatkan Sistem Imunitas

Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Selain bermanfaat untuk pencernaan, Bacillus subtilis pada natto juga dapat memicu perkembangan sistem kekebalan tubuh dan berfungsi melawan penyakit. Bakteri baik tersebut juga mampu meningkatkan fungsi makrofag, lho. Makrofag sendiri adalah sel darah putih yang merupakan bagian penting pada sistem kekebalan tubuh manusia.

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai Khas Jepang yang Mirip Tempe

Penyakit jantung adalah salah satu penyakit yang paling mematikan, Foodspoters. Kabar baik, manfaat natto selanjutnya adalah dapat menjaga kesehatan jantung. Kandungan probiotik pada natto dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan mengurangi resiko penyakit jantung. Natto juga mengandung nattokinase yang terbukti dapat mengurangi pembekuan darah. Nattokinase juga mempunyai efek anti-koagulan, anti-aterosklerotik, dan neuroprotektif yang  berkontribusi pada kesehatan jantung. Nattokinase sendiri adalah salah satu senyawa langka yang memiliki efek farmakologis. Selanjutnya, nattokinase juga mempunyai efek anti-hipertensi dan kandungan vitamin K2 yang mampu mencegah terjadinya penumpukan kalsium di arteri.

Menurunkan Resiko Kanker

Natto terbuat dari kedelai dan mengandung vitamin K2 yang berpotensi menurunkan resiko kanker. Kedelai memiliki isoflavonesi yang dapat mengurangi resiko kanker gastrointestinal, kanker prostat, dan kanker payudara. Sementara, vitamin K2 berpotensi menurunkan resiko kanker hati.

Meningkatkan Kesehatan Tulang

Berdasarkan Journal of Nutritional Science and Vitaminology, salah satu manfaat natto adalah mampu meningkatkan kesehatan tulang. Kandungan vitamin K2 juga dapat meningkatkan kekuatan tulang. Selain itu, Menaquinone-7 atau vitamin K pada natto dapat meningkatkan kepadatan mineral tulang dan mencegah perkembangan osteoporosis.

Nah, itulah 6 manfaat natto yang perlu kamu ketahui. Meski banyak manfaatnya, sebaiknya jangan mengonsumsi natto secara berlebihan ya. Sebab, natto dapat menurunkan tekanan darah dan dapat bertindak sebagai pengencer darah. Jadi, jangan dimakan sering-sering ya, Foodspoters!


Udah tahu soal foodspot belum? foodspot merupakan portal katering terlengkap di Indonesia. Dengan foodspot, kamu bisa terhubung dengan ratusan katering rumahan dan restoran terkemuka. Kebutuhan katering besar untuk makan harian kantor, acara ulang tahun, pernikahan, atau bahkan arisan bisa disediakan oleh foodspot dalam satu kali pemesanan, lho!

Leave a Reply

Back To Top